Sport
Minggu, 26 Mei 2024 - 21:30 WIB

Persib Bandung Lumat Madura United 3-0, Maung Bandung Selangkah Lagi Juara

Gigih Windar Pratama  /  Ginanjar Saputra  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Para pemain Persib Bandung merayakan gol David da Silva yang menyamakan kedudukan 1-1 melawan Bali United dalam semifinal pertama Championship Series di Gianyar, Bali, Selasa (14/5/2024). (Istimewa/ IG @igpersib)

Solopos.com, BANDUNG — Persib Bandung berhasil melumat Madura United dengan skor telak 3-0 di leg pertama Final Championship Series Liga 1 2023. Pertandingan ini digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Minggu (26/5/2024).

Gol Ciro Alves di menit ke-71 dan brace David da Silva di injury time babak kedua, memperbesar peluang Maung Bandung menjadi juara Liga 1 musim ini. Meski begitu, masih ada leg kedua yang akan digelar di Madura.

Advertisement

Bermain sebagai tuan rumah, Persib Bandung memulai pertandingan dengan terburu-buru. Sang pelatih Bojan Hodak juga memberikan kejutan dengan tidak memasukkan nama Marc Klok dalam susunan pemain ataupun pemain cadangan. 

Trio Dedi Kusnandar, Rachmat Irianto dan Stefano Beltrame, lebih banyak memberikan umpan-umpan direct yang bisa dengan mudah diantisipasi oleh barisan pemain belakang Madura United di babak pertama. Suplai bola kepada Ciro Alves dan David da Silva sempat terhambat.

Advertisement

Trio Dedi Kusnandar, Rachmat Irianto dan Stefano Beltrame, lebih banyak memberikan umpan-umpan direct yang bisa dengan mudah diantisipasi oleh barisan pemain belakang Madura United di babak pertama. Suplai bola kepada Ciro Alves dan David da Silva sempat terhambat.

Berbeda dengan Maung Bandung, Madura United yang bermain sebagai tim tamu bermain lebih baik di babak pertama. Hugo Gomes, Jacob Mahler dan Fracisco Rivera bermain efektif dan kerap merepotkan lini belakang dan tengah Persib Bandung. Meski begitu, hanya dua peluang emas yang bisa diciptakan Madura United di babak pertama melalui sundulan Dalberto dan sepakan jarak dekat Abiyoso yang masih lemah.

Perubahan baru terjadi di babak kedua. Persib Bandung mengubah pendekatan permainan menjadi lebih agresif dan rapat. Memaksa Madura United tidak bisa berlama-lama dengan bola dan melepaskan umpan-umpan yang tidak tepat sasaran. 

Advertisement

Gol bagi Persib Bandung akhirnya tercipta di menit ke-71. Bermula dari kerja sama apik antara Rachmat Irianto dan Ciro Alves, nama terakhir dengan mudah menaklukkan kiper Madura United dari jarak dekat melalui bola lob.

Berhasil memecah kebuntuan, Persib Bandung memperlambat tempo dan membuat Madura United mengembangkan permainan. Tetapi, sayangnya Laskar Sape Kerrab gagal menciptakan peluang untuk bisa mencetak gol penyama. 

Justru Persib Bandung yang bisa mempertegas keunggulan menjadi 2-0 melalui David da Silva di injury time babak kedua. Mantan pemain Persebaya Surabaya ini kemudian menciptakan brace di ujung laga memanfaatkan umpan dari Beckham Putra dan menutup laga menjadi 3-0.

Advertisement

Susunan Pemain

Persib Bandung (4-3-3)

Kevin Ray Mendoza; Henhen Herdiana, Nick Kuipers, Alberto Rodriguez, Rezaldi Hehanusa; Rachmat Irianto, Dedi Kusnandar, Stefano Beltrame; Febri Haryadi, David da Silva, Ciro Alves

Advertisement

Pelatih: Bojan Hodak

Madura United (4-3-3)

Lucas Frigeri; Koko Ari Araya, Cleberson, Fachruddin Aryanto, Dodi Alekvan Djin; Jacob Mahler, Hugo Gomes, Francisco Rivera; Riyanto Abiyoso, Dalberto, Malik Risaldi

Pelatih: Rakhmat Basuki

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif