Sport
Rabu, 31 Januari 2024 - 07:03 WIB

Persis Bertandang ke Markas Persib, Milo Minta Anak Asuh Nikmati Pertandingan

Gigih Windar Pratama  /  Abu Nadzib  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Pesepak bola Persis Solo Moussa Sidibe (kedua dari kiri) berselebrasi dengan rekannya seusai mencetak gol ke gawang Madura United pada pertandingan BRI Liga 1 di Stadion Manahan Solo, Selasa (30/1/2024). Persis Solo menang atas Madura United dengan skor 3-2. (Solopos/Joseph Howi Widodo).

Solopos.com, SOLO — Kemenangan atas Madura United menjadi modal berharga bagi Persis Solo untuk melakoni laga tandang ke markas Persib Bandung dalam lanjutan Liga 1, Minggu (4/2/2024).

Pertandingan ini tentu tidak akan mudah bagi Persis Solo, terlebih Persib Bandung saat ini berada di papan atas klasemen Liga 1.

Advertisement

Pelatih Persis Solo, Milomir Seslija menyadari hal tersebut. Meski begitu, pria yang akrab disapa Coach Milo ini mengatakan akan bermain tanpa beban atau nothing to lose.

Menurutnya, pemain harus bisa menikmati pertandingan.

Advertisement

Menurutnya, pemain harus bisa menikmati pertandingan.

“Besok adalah gim yang penting, banyak tekanan. Ketika ada tekanan untuk menang para pemain terkadang tidak bisa menampilkan penampilan terbaik. Maka dari itu, kami berusaha menikmati pertandingan. Melawan Persib Bandung, kami nothing to lose, kami akan bermain dengan baik, kami harus berani dan berusaha yang terbaik untuk tidak hanya bertahan, tapi bisa mencetak gol,” kata Coach Milo selepas laga melawan Madura United di Stadion Manahan, Solo, Selasa (30/1/2024).

Terkait kondisi dari Ramadhan Sananta dan M. Riyandi yang baru bergabung setelah memperkuat Timnas Indonesia di Piala Asia.

Advertisement

“Tentu adanya Ramadhan Sananta dan M. Riyandi bisa membua tim menjadi kompetitif, dan Sananta sepertinya cedera, akan kami pastikan dulu kondisinya seperti apa,” tegas mantan pelatih Arema FC ini.

Setelah menang melawan Madura United di Stadion Manahan dengan skor 3-2, Persis Solo saat ini naik tiga peringkat ke posisi 12 klasemen sementara Liga 1 2023.

Hasil ini membawa Persis Solo mengakhiri rentetan hasil buruk dengan tidak pernah menang dalam lima pertandingan terakhir.

Advertisement

Gol dari Laskar Sambernyawa dicetak oleh hattrick dari Moussa Sidibe pada menit ke-15, 51 dan 68.

Sedangkan gol dari tim tamu dicetak oleh brace Malik Risaldi pada menit ke-56 dan 88.

Kemenangan juga menjadi raihan positif bagi Laskar Sambernyawa di bawah kepemimpinan Milomir Seslija yang baru bergabung awal tahun ini.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif