SOLOPOS.COM - Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka (keempat kanan) berfoto bersama pelatih dan pemain Jeonbuk Hyundai Motors dan Persis Solo serta Mangkunagoro X di Pracimatuin, Mangkunegaran, Solo, Jumat (16/6/2023) malam. (Istimewa/Persis Official).

Solopos.com, SOLOPersis Solo menjadikan laga internasional seperti melawan Jeonbuk Hyundai Motors di Stadion Manahan Solo, besok, Sabtu (17/6/2023) pukul 18.30 WIB, sebagai uji perkembangan pemain.

Persis Solo juga telah menjalani official training sekaligus mencoba kondisi rumput Stadion Manahan pada Jumat (16/6/2023) sore.

Promosi Sejarah KA: Dibangun Belanda, Dibongkar Jepang, Nyaman di Era Ignasius Jonan

Laga preseason yang merupakan bagian dari peringatan 50 tahun hubungan bilateral Indonesia dan Korea Selatan akan dimanfaatkan tim pelatih Persis Solo sebaik mungkin.

Pelatih Persis Solo, Leonardo Medina menyebut bahwa pertandingan preseason melawan Jeonbuk Hyundai Motors adalah kesempatan untuk menguji progress permainan dari para pemainnya.

Laga ini akan menjadi indikator kekuatan skuad Persis Solo sebagai modal mengarungi kompetisi di kasta tertinggi sepak bola Indonesia untuk kali kedua bagi Persis Solo.

“Pertandingan ini menjadi indikator sejauh mana kekuatan yang telah dibangun Persis Solo hingga preseason saat ini,” ujar Leonardo Medina dalam jumpa pers di Pracimatuin Pura Mangkunegaran.

Persis Solo dalam bursa transfer musim 2023/2024 telah mendatangkan sejumlah pemain baru seperti Ramadhan Sananta, Mussa Sidibe, dan Diego Bardanca.

“Melawan tim besar seperti Jeonbuk Hyundai Motors kami bisa mendapatkan kesempatan bagaimana mereka mengelola klub sebagai sebuah profesional,” imbuh Leo.

Sementara itu, Gelandang Jeonbuk Hyundai Motors Lee Sungyoon mengatakan timnya akan bermain serius meski pertandingan ini hanya laga persahabatan.

Jeonbuk Hyundai Motors FC datang ke Solo dengan tidak membawa pemain terbaiknya. Klub berjuluk Green Warriors itu mengombinasikan tim B yang berisi perpaduan pemain senior dan junior, seperti Lee Sung Yoon.

Dalam turnya ke Indonesia, Jeonbuk membawa dua pemainnya yang memperkuat timnas Korea Selatan di Piala Dunia U-20 lalu, yakni Park Chang-woo dan Kang Sang-yun.

Pelatih Jeonbuk Hyundai Motors Cho Sunghwan mengucapkan terima kasih atas undangan laga uji coba kali ini.

“Terima kasih atas undangannya, kami merasa bahagia bisa merasakan kebersamaan Korea Selatan dan Indonesia selama 50 tahun,” ulas Cho.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya