SOLOPOS.COM - Derbi Jateng antara Persis Solo vs PSIS Semarang akan dilangsungkan di Stadion Manahan, Sabtu (16/9/2023) malam WIB. (Solopos.com/Tri Wiharto)

Solopos.com, SOLOPSIS Semarang yang sedang dalam tren positif tetap mewaspadai Persis Solo saat bertandang ke Stadion Manahan Solo, Sabtu (16/9/2023) malam nanti, dalam laga pekan ke-12 Liga 1 2023/2024.

Dalam laga Derbi Jateng ini, tuan rumah mengincar kemenangan untuk merangsek naik ke papan tengah. Laskar Sambernyawa masih tertahan di peringkat 14 dengan torehan 12 poin. Dari 11 pertandingan yang dijalani, skuad asuhan Leonardo Medina baru memetik tiga kali kemenangan, tiga kali seri, dan sudah mengalami lima kali kekalahan. 

Promosi Komeng The Phenomenon, Diserbu Jutaan Pemilih Anomali

Sementara, catatan PSIS Semarang lebih baik dibanding Persis Solo. Laskar Mahesa Jenar berada di posisi kelima dengan raihan 18 poin hasil dari lima kali menang, tiga kali seri, dan tiga kali kalah. Pada laga terakhir, Skuad asuhan Gilbert Agius menaklukkan Bali United 2-1.

Dalam dua laga tandang terakhir, Taisei Marukawa dan kawan-kawan juga dalam kondisi on fire. Itu berbanding terbalik dengan Persis Solo yang selalu kesulitan saat melakoni laga tandang. Tiga kemenangan yang diraih Persis semuanya dari laga kandang sehingga mendapat titel jago kandang.

Dalam dua laga tandang terakhir, PSIS sukses mengalahkan Dewa United 4-1 dan menahan Persik Kediri 1-1. Laskar Mahesa Jenar juga memanfaatkan jeda internasional untuk menggelar friendly match melawan klub asal Malaysia, Selangor FC, yang berakhir dengan skor 3-3.

Laskar Mahesa Jenar berambisi memperpanjang rekor saat berhadapan dengan Persis Solo. Dari catatan pertemuan kedua tim dalam lima laga terakhir, PSIS Semarang juga lebih unggul dengan dua kemenangan, dua hasil imbang, dan satu kekalahan.

Statistik ini jelas menjadi motivasi tambahan bagi pasukan Gilbert Agius untuk kembali meneruskan tren kemenangan di Derbi Jateng. Bahkan PSIS Semarang tercatat pernah menang 2-1 saat bertemu di Piala Presiden pada 21 September 2022 lalu.

Namun demikian, Agius tak mau terlena dengan catatan itu. Menurutnya, Persis Solo akan memberikan perlawanan sengit. Dia menilai Persis Solo adalah tim yang sangat bagus saat bertanding di kandang. Mereka sangat agresif, punya pemain dan pelatih yang bagus.

“Sekali lagi game yang sulit, namun kami sudah mempersiapkan dengan cukup bagus,” katanya dalam jumpa pers di Stadion Manahan Solo, Jumat (15/9/2023) malam.

PSIS Semarang di laga ini akan kehilangan Adi Satryo dan Haykal Alhafiz yang bergabung dengan Timnas U-23 yang dipanggil membela timnas Indonesia di Asian Para Games Huangzhou. PSIS Semarang juga diprediksi tidak akan memainkan Mohammad Akrom yang masih cedera.

“Semua game pasti tensi tinggi. Pasti tidak mudah karena Persis Solo bagus, namun kami sudah mempersiapkan seperti lawan Selangor. Tapi PSIS Semarang bagus dalam mempersiapkan game ini. Kami datang dengan 21 pemain dan siap untuk laga besok,” imbuh Agius.

Sementara itu, pemain PSIS Semarang, Giovani Numberi mengatakan seluruh rekannya siap untuk laga ini. Skuad sudah siap merebut tiga poin di Solo.

“Kami semua tahu Persis Solo yang bagus. Kami siap untuk laga besar. Kedua tim sama-sama dari Jateng. Kami siap ambil tiga poin,” kata dia.

Pada sisi lain, pelatih Persis Solo, Leonardo Medina menyoroti catatan apik PSIS Semarang. Leonardo Medina mengakui PSIS Semarang merupakan tim lebih bagus. Dia juga menghormati lawan yang bermain bagus.

“Tetapi kami bekerja keras, saya selalu menghormati lawan. Ini membuat kita menjadi fokus untuk pertandingan itu. Kita selalu respect lawan. Pertandingan besok menjadi bagus,” kata Leonardo Medina.

Dalam sesi official training terakhir skuad Persis Solo dalam kondisi baik. Saat latihan, tidak tampak ketegangan jelang laga adu gengsi ini. Pemain tetap fokus mengikuti arahan Leonardo Medina.

“Kami bekerja sangat keras di jeda pertandingan karena kita mau menjadi kuat di identitas kita. Kita tahu derbi selalu keras itu kenapa kita bekerja keras,” kata pelatih asal Meksiko ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya