SOLOPOS.COM - Skuad Persis Solo menjalani sesi latihan di Stadion Manahan Solo. (Solopos/Joseph Howi Widodo)

Solopos.com, SOLO –- Ada 10 pemain Persis Solo yang akan mencoblos di Kota Bengawan dalam Pemilu 2024, Rabu (14/2/2024) besok.

Sehari setelah pencoblosan, Persis Solo langsung mengikuti latihan sebagai persiapan menghadapi Persik Kediri di lanjutan Liga 1 pada Sabtu (24/2/2024) mendatang.

Promosi Vonis Bebas Haris-Fatia di Tengah Kebebasan Sipil dan Budaya Politik yang Buruk

Kepada Solopos.com, Manajer Persis Solo, Chairul Basalamah menyebut, para pemain yang berasal dari luar Solo ada yang mencoblos di daerah masing-masing.

“Pemain sebagian ada yang di Solo, beberapa pekan lalu sudah menguruskan ke KPU untuk nyoblos di Solo. Sebagian pulang ke daerah masing-masing dan memang tanggal 14 Februari itu kami libur,” ucapnya, Selasa (13/2/2024).

Abud, sapaan  Chairul Basalamah, melanjutkan 10 pemain tersebut di antaranya adalah Rian Miziar hingga Gianluca Pandeynuwu.

Ia menyebut tidak mengetahui secara spesifik di TPS mana para pemain Persis Solo akan mencoblos.

“Saya enggak hapal semuanya tapi yang saya ingat ada Sutanto Tan, Gianluca Pandeynuwu dan Rian Miziar. Untuk lokasinya di mana saya enggak begitu tahu,” ujarnya.

Ia melanjutkan, sehari setelah melakukan pencoblosan, pemain Persis Solo akan melakukan latihan untuk menghadapi Persik Kediri di Stadion Manahan, Sabtu (24/2/2024).

“Tanggal 15 Februari kami langsung kembali latihan,” tutup Abud.

Sebelumnya, menghadapi sisa 10 laga, Abud mengatakan saat ini sedang menyiapkan program di antara jeda kompetisi pada bulan Februari dan menghadapi Bulan Puasa nanti.

“Kami harus fokus karena maraton ini lumayan panjang. Setelah ini liburnya panjang di Februari, PR-nya ini menjaga, ini yang kami lakukan. Maret itu juga ada pertandingan saat puasa, pemain juga berpuasa. Kami menyiapkan ini, karena main malam,” ucapnya belum lama ini.

Chairul Basalamah mengatakan Persis Solo berhasil menaikkan level permainan dalam waktu singkat di bawah pelatih baru Milomir Seslija.

Saat ini Laskar Sambernyawa masih punya 10 laga penting baik kandang maupun tandang.

Manajemen menargetkan 10 laga sisa itu mendapatkan hasil positif.

“Tidak ada lagi home saja tapi away juga penting. Di semua laga itu penting bagi kami. Sekarang strategi berubah, secara fisik berubah karena banyak yang di-upgrade dalam waktu singkat,” kata dia.

Ia berpesan kepada pemain Persis Solo, setelah berhasil menang atas Madura United di kandang dan menahan imbang Persib Bandung untuk menjaga fokus.

“Target manajemen pastinya fokus di 10 match ini. Kami ingin fokus, kami enggak mau terbuai dari dua hasil yang positif itu. Setelah kemarin lawan Persib Bandung saya bilang kepada para pemain kalau hari ini selesai besok kerja lagi. Yang berat memang menjaga ekspektasi, itu yang fokus untuk kami,” lanjutnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya