SOLOPOS.COM - Skuad Timnas Indonesia yang bermain melawan Filipina dalam kualifikasi Piala Dunia 2026 di Filipina, Selasa (21/11/2023). (Instagram/timnas.indonesia).

Solopos.com, SOLO–Hasil Filipina vs Indonesia di ajang kualifikasi Piala Dunia 2026, hari ini, Selasa (21/11/2023).

Timnas Indonesia bermain imbang 1-1 melawan Filipina dalam laga kedua Grup F putaran kedua kualifikasi zona Asia Piala Dunia 2026.

Promosi Mendamba Ketenangan, Lansia di Indonesia Justru Paling Rentan Tak Bahagia

Gol Indonesia diciptakan Saddil Ramdani pada menit ke-70, sedangkan gol Filipina diciptakan Patrick Reichelt pada menit ke-23.

Skuad Garuda tertinggal lebih dulu pada babak pertama, tetapi dapat menyamakan kedudukan pada menit kedua.

Indonesia tampil kurang bagus pada babak pertama. Sejumlah pemain melakukan kesalahan sendiri yang kemudian dimanfaatkan pemain lawan.

Skuad Garuda juga mudah kehilangan bola. Namun, pada babak kedua permainan tim asuhan Shin Tae-yong jauh lebih baik.

Itu setelah pelatih asal Korea Selatan itu mengganti sejumlah pemain.

Hasil imbang ini tak mengubah posisi Indonesia di klasemen sementara Grup F. Ramadhan Sananta dan kawan-kawan masih menjadi juru kunci dengan satu poin.

Selanjutnya, Indonesia akan menghadapi Vietnam pada 21 Maret 2024 mendatang yang merupakan laga ketiga.

Standings provided by Sofascore

Jalannya Pertandingan

Kedua tim sama-sama mencari celah dengan memainkan tempo sedang pada 10 menit pertama.

Namun, pada menit 11 Filipina mengancam gawang Indonesia dengan memanfaatkan kesalahan oper bola Saddil Ramdani.

Filipina menusuk pertahanan Indonesia dari sisi tengah. Penyerang Filipina Patrick Reichelt melakukan solo run dengan dikawal ketat satu bek.

Patrick melepaskan shot keras dari luar kotak penalti. Beruntung bola masih melebar.

Dua menit kemudian gawang Indonesia nyaris kebobolan akibat gol bunuh diri. Kiper Ernando Ari untungnya dapat menepis bola.

Pada babak pertama ini sejumlah pemain Indonesia melakukan kesalahan sendiri yang membahayakan.

Filipina terus mengeksploitasi pertahanan Indonesia dan akhirnya pada menit 23 Indonesia kebobolan.

Gol ini berawal dari kesalahan Jordi Amat yang kehilangan bola. Manuel Ott lantas memberi assist kepada Patrick Reichelt yang kemudian bola dapat diselesaikan menjadi gol. Filipina 1, Indonesia 0.

Merespons kondisi ini Shin Tae-yong mengganti Sandy Walsh dengan Witan Sulaeman. Dengan demikian Saddil Ramdani yang semula bermain di depan kembali ke sayap kanan.

Skema ini membawa perubahan permainan Indonesia. Pada menit ke-33 Indonesia mengancam melalui serangan dari sisi kanan pertahanan Filipina.

Rafael Struick melepaskan tembakan yang sayangnya masih melebar. Gawang Filipina yang dijaga Neil Etheridge masih aman.

Indonesia mencoba peruntungan melalui Saddil Ramdani yang beroperasi di sayap kanan pada menit 42. Namun, bola umpan lambung belum dapat dimanfaatkan Shayne Pattynama.

Hingga babak pertama usai, skor 1-0 untuk keunggulan sementara Filipina bertahan.

Babak Kedua

Pada babak kedua, Pratama Arhan masuk dan beroperasi di sisi kiri menggantikan Shayne Pattynama.



Pada 10 menit babak kedua baik Filipina maupun Indonesia belum memiliki peluang. Kedua tim masih bermain aman.

Lalu Indonesia memiliki kesempatan lewat tendangan bebas. Namun, bola shot Saddil masih membentur pagar hidup Filipina.

Indonesia kerap melakukan umpan panjang dari bawah ke sisi kiri depan tempat Pratama Arhan beroperasi. Hingga menit 69 upaya ini belum efektif.

Gol Indonesia yang ditunggu-tunggu akhirnya tercipta pada menit ke-70. Gol ini bermula dari serangan dari sisi kanan pertahanan Filipina.

Kambuaya membawa bola menusuk pertahanan Filipina dan melewati tiga pemain. Dia lalu memberi assist kepada Saddil yang berdiri bebas.

Saddil melakukan plessing bola ke sudut gawang yang membuat kiper Neil Etheridge hanya bisa menyaksikan bola menjebol gawangnya. Skor imbang 1-1.

Pelatih Shin Tae-yong memasukkan Ramadhan Sananta pada menit 71 untuk menambah daya gedor lini depan.

Setelah gol ini Skuad Garuda bermain lebih berani membangun serangan dan kembali mendapat peluang yang masih dapat dikandaskan bek Filipina.

Indonesia kembali mengancam pada menit 85, kali ini melalui skema serangan dari sisi kiri pertahanan Filipina, tetapi kandas.

Pasukan Garuda lagi-lagi mendapat peluang emas melalui Pratama Arhan pada menit 89. Sayang, tendangannya melambung di atas mistar gawang.

Sebelum babak kedua berakhir Indonesia kembali mendapatkan peluang di depan gawang Filipina, tetapi masih belum membuahkan gol.

Hingga babak kedua rampung Filipina vs Indonesia tetap imbang 1-1.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya