Sport
Selasa, 14 November 2023 - 17:35 WIB

Jadi Wasit Keempat di Manahan Solo, Thoriq Alkatiri Jadi Sasaran Protes Mali

Ichsan Kholif Rahman  /  Rudi Hartono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Wasit Indonesia Thoriq Alkatiri bertugas di Piala Dunia U-17 2023. (Instagram/pssi).

Solopos.com, SOLOWasit Indonesia berlisensi FIFA Thoriq Alkatiri menjadi wasit keempat laga Spanyol vs Mali pada lanjutan Grup B Piala Dunia U-17 di Stadion Manahan, Solo, Senin (13/11/2023).

Jalannya pertandingan yang ketat, membuat wasit Thoriq berulangkali menjadi sasaran protes dari kedua tim terutama pelatih Mali, Soumalia Coulibaly.

Advertisement

Thoriq Alkatiri bertugas sebagai fourth official atau wasit keempat. Thoriq mendampingi Bryan Lopez yang ditunjuk menjadi wasit utama.

Protes kepada Thoriq terjadi pada menit ke-31 saat Mali bisa mencetak gol melalui aksi Ange Martial Tia.

Advertisement

Protes kepada Thoriq terjadi pada menit ke-31 saat Mali bisa mencetak gol melalui aksi Ange Martial Tia.

Pemain bernomor 10 ini sukses mengonversi umpan cutback yang tak bisa diantisipasi kiper Spanyol, Raul Jimenez.

Martial Tia berselebrasi ke arah bench Mali. Namun, wasit Bryan Lopez memutuskan memeriksa video assistant feferee (VAR).

Advertisement

Hal ini membuat Coulibaly melempar protes keras. Namun, Thoriq yang berada di tengah bench kedua tim meminta ofisial Mali tetap tenang.

Mali menelan kekalahan 0-1 dari Spanyol saat tampil di laga kedua Piala Dunia U-17 di Stadion Manahan Solo pada Senin sore itu.

Kekalahan ini membuat Mali harus memenangkan partai ketiga melawan Kanada pada Kamis (16/11/2023) mendatang.

Advertisement

Kekalahan Mali dari Spanyol diwarnai dua gol yang dianulir dan satu kartu merah untuk pemain Mali.

Kartu merah Mali diterima oleh Mamadou Doumbia yang merupakan top skor Piala Dunia U-17 hingga saat ini dengan raihan 3 gol.

Pelatih timnas U-17 Mali Soumalia Coulibaly merasa wasit seperti memihak lawan di babak pertama. Namun hal ini tidak masalah karena skuad telah melupakan hasil ini dan fokus di laga selanjutnya.

Advertisement

Thoriq Alkatiri bukan satu-satunya wasit asal Indonesia yang bertugas di Piala Dunia U-17 2023 ini. Ada dua wasit lain yakni Aprisman Aranda dan Yudi Nurcahya.

Wasit Aprisman juga pernah bertugas pada matchday pertama penyisihan grup saat Piala Dunia U-17 2023 di Stadion Manahan.

Ketiga wasit ini tidak menjadi wasit utama atau bertugas sebagai supporting referee.

FIFA menggunakan 18 wasit, 36 asisten wasit, dan 18 wasit VAR selama Piala Dunia U-17 2023 di Indonesia. 

 

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif