SOLOPOS.COM - Pelatih Persis Solo Milomir Seslija meminta suporter memenuhi Stadion Manahan saat menjamu Barito Putera, Sabtu (9/3/2024). (Istimewa)

Solopos.com, SOLO — Pelatih Milomir Seslija berharap suporter memenuhi Stadion Manahan saat Persis Solo menjamu Barito Putera dalam lanjutan Liga 1 2023, Sabtu (9/3/2024).

Menurut Milo, kehadiran ribuan suporter di Stadion Manahan selalu memberikan energi lebih kepada para pemain.

Promosi Antara Tragedi Kanjuruhan dan Hillsborough: Indonesia Susah Belajar

Setelah menang dramatis atas PSM dengan hanya 10 pemain, Milo langsung mengalihkan fokus ke laga melawan Barito Putera.

Menurutnya, Persis Solo saat ini sedang dalam tren positif dan bersiap untuk terus menampilkan permainan yang terbaik hingga akhir musim Liga 1 2023/2024.

“Tanpa mereka [suporter] kami tidak mungkin memenangkan pertandingan. Kami harus bersiap untuk melawan Barito Putera. Kami saat ini dalam tren yang menanjak, beberapa pertandingan tersisa dan sudah setengah jalan. Saya harap ketika melawan Barito Putera, Stadion Manahan akan penuh dan menunjukkan kepada Indonesia apa yang kita bisa,” tandas mantan pelatih Arema FC ini, seperti dikutip ulang Solopos.com, Rabu (6/3/2024).

Milo menambahkan 10 pemainnya di lapangan berjuang secara spartan dalam laga melawan PSM Makassar, Senin (4/3/2024) lalu.

Ia juga membela Riyandi yang mendapatkan kartu merah di pertandingan tersebut.

“Ini adalah yang paling penting, yaitu bisa menang dan saya berterima kasih kepada pemain yang menurut saya adalah pahlawan di laga ini. Kami bermain untuk kiper kami, Riyandi memang melakukan kesalahan tapi itu adalah sepakbola,” ulasnya.

Persis Solo akan melakoni laga kandang menghadapi Barito Putera akhir pekan ini. Pertandingan melawan anak asuh Rahmad Darmawan sangat penting bagi Laskar Sambernyawa, mengingat posisi mereka masih belum aman dari jeratan degradasi meskipun kini berada di 10 besar klasemen.

Modal penting dimiliki Persis Solo yang sukses menyapu bersih tiga laga kandang dalam lima pertandingan terakhir, sekaligus membuktikan keangkeran Stadion Manahan, Solo yang tidak pernah ramah bagi tim tamu.

Meski begitu, melawan Barito Putera tidak akan mudah bagi tim tuan rumah. Kemenangan atas Bali United 4-3 menjadi modal penting bagi tim Kalimantan itu sekaligus memutus rekor tidak pernah menang dalam tiga pertandingan terakhir.

Barito Putera juga tentu tidak ingin pulang dengan tangan kosong. Karena jika gagal mengemas poin, posisi Barito Putera akan langsung diambil Persis Solo di klasemen sementara Liga 1.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya