SOLOPOS.COM - Pelatih PSIS Semarang Gilbert Agius (Liga Indonesia Baru)

Solopos.com, SOLO–Kepopuleran Liga 1 Indonesia telah sampai ke Malta, negara di Eropa Selatan.

Sejumlah legiun asing dari negara tersebut berdatangan ke Indonesia untuk merasakan serunya sepak bola nasional. Mereka bermain di beberapa klub Liga 1 2023/2024.

Promosi Jaga Jaringan, Telkom Punya Squad Khusus dan Tools Jenius

Pelatih PSIS Semarang yang juga dari Malta, Gilbert Agius, menanggapi fenomena tersebut. Dia menyebut banyaknya jebolan Liga Malta yang bermain di Liga 1 Indonesia membuat peta variasi kekuatan pemain di Liga Indonesia semakin beragam.

Juru taktik yang pernah menjadi pelatih interim timnas Malta itu menilai kepindahannya ke PSIS Semarang pada Februari 2023 lalu memantik publikasi soal Liga Indonesia di Malta.

“Sebelum saya datang, saya sempat melakukan riset kecil-kecilan soal sepak bola Indonesia. Sebetulnya, tidak hanya saat ini saja, tetapi di masa lalu sudah ada banyak pemain asal Malta yang berkarier di Indonesia. Untuk saat ini mungkin juga karena ada saya yang berasal dari Malta dan itu membuat publikasi yang lebih terhadap sepak bola Indonesia,” kata Gilbert Agius dikutip dari laman transfermarkt.co.id, Rabu (12/7/2023).

Untuk musim ini saja, setidaknya ada tujuh pemain baru alumnus Liga Malta. Mereka seperti adalah Kei Sano di PSS Sleman, Charles Lokolingoy di Arema FC, Boubakary Diarra di PSIS Semarang, dan Jefferson Assis di Bali United.

Selain itu, Persikabo 1973 paling banyak menggunakan pemain jebolan Liga Malta. Laskar Padjadjaran merekrut tiga pemain.

“Ya benar sekali. Tahun ini ada banyak pesepakbola asal Malta yang bergabung di klub Indonesia. Saya pikir ada sekitar enam atau tujuh pemain dari Malta. Mungkin jumlahnya bisa lebih. Saya sebetulnya juga tidak tahu siapa agen yang membawa pemain-pemain asal Malta ini ke Indonesia,” ulas juru taktik skuad Laskar Mahesa Jenar itu.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya