SOLOPOS.COM - Pratama Arhan resmi bergabung ke klub divisi teratas Liga Korea Selatan, Suwon FC, Selasa (16/1/2024). (IG @suwonfc)

Solopos.com, SOLO — Fullback Timnas Indonesia, Pratama Arhan, resmi dikontrak klub divisi teratas Korea Selatan (K-League), Suwon FC.

Sebelumnya, kontrak pemain berusia 22 tahun ini bersama klub J2 League, Tokyo Verdy tidak diperpanjang.

Promosi Banjir Kiper Asing Liga 1 Menjepit Potensi Lokal

Pemain asal Blora, Jawa Tengah ini resmi diperkenalkan sebagai pemain baru Suwon FC melalui laman instagram klub.

“Pemain Timnas Indonesia, Arhan yang saat ini bermain di Piala Asia akan bergabung dengan kami. Kami dengan bangga memperkenalkan Arhan sebagai pemain baru. Sebuah kehormatan bisa mendatangkannya, Selamat datang di Suwon FC,” bunyi pernyataan resmi klub, seperti dikutip Solopos.com dari akun Instagram Suwon FC, @suwonfc, Selasa (16/1/2024).

Suwon FC saat ini berada di papan tengah K-League 1. Musim lalu mereka finish di peringkat 10 klasemen dan harus melakoni play off degradasi.

Berdiri sejak tahun 2003, Suwon FC sebenarnya lebih banyak berkutat di K-League 2, atau divisi dua.
Namun sejak promosi musim 2019/2020, Suwon FC belum pernah turun divisi.

Catatan Pratama Arhan bersama klub divisi 2 Jepang, Tokyo Verdy juga tidak menggembirakan karena hanya mencatatkan tiga kali penampilan dengan total 210 menit bermain di J-League 2.

Menit bermain yang minim membuat Arhan nampak sudah bersiap pindah saat kontraknya habis akhir musim ini.

Pratama Arhan saat ini sedang membela Timnas Indonesia yang berlaga di Piala Asia 2023 Qatar.

Ia bermain saat Indonesia kalah 1-3 dari Irak di laga perdana Grup D. Meski Indonesia kalah, Arhan bermain bagus sepanjang laga.

Di posisi bek kiri, Arhan bersaing dengan pemain keturunan yang bermain di klub Liga Norwegia, Viking FC yakni Shayne Pattynama.

Dikutip dari laman Transfermarkt, sang agen, Dusan Bogdanovic, menyebut rencana hengkangnya Arhan dari Liga Jepang sudah muncul ketika akhir musim.

“Kompetisi J2 League sangat berkualitas tinggi. Habis ini kan Tokyo Verdy promosi ke J1 League tapi kami akan pindah dari Tokyo Verdy. Rencana ini sudah dari dua sampai tiga bulan lalu. Tawaran dari klub Indonesia pasti ada. Dari luar negeri juga ada, termasuk negara Asia dan ASEAN. Tapi saya tidak bisa menyebutkan nama-nama klubnya,” ujar Dusan.

Meski begitu, belum diketahui durasi kontrak Pratama Arhan bersama dengan Suwon FC.

Rumor, bergabungnya Arhan ke Suwon FC sebenarnya sudah berembus beberapa bulan lalu, ketika media Korea, Sport Chosun, menyebut kesepakatan kepindahan Arhan ke Suwon bahkan akan segera terwujud.

Arhan dinilai sebagai sosok yang pas untuk kebutuhan marketing dengan ditunjang kemampuan bermain yang oke.

“Suwon FC sangat dekat untuk mendatangkan pemain Timnas Indonesia Pratama Arhan. Jajaran manajemen sudah menjalin kesepakatan dengan Arhan, yang free agent, detailnya akan segera difinalisasi,” tulis Sport Chosun saat itu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya