SOLOPOS.COM - Ilustrasi Liga 1 Indonesia. (Istimewa/ligaindonesiabaru.com).

Solopos.com, SOLO–Sejumlah tim Liga 1 2023/2024 memiliki skuad mewah, lalu klub apakah yang termahal di Indonesia? Berikut ini ulasannya.

Dikutip Solopos.com dari laman transfermarkt.co.id, Senin (7/8/2023), terdapat 18 tim kontestan Liga 1 musim ini. Jumlah pemain yang menjadi bagian dari seluruh kontestan itu total sebanyak 608 orang.

Promosi Komeng Tak Perlu Koming, 5,3 Juta Suara sudah di Tangan

Sebanyak 108 atau 17,8% pemain merupakan pemain asing. Seluruh tim memaksimalkan kuota atau jatah pemain asing yakni enam orang yang terdiri atas lima orang berkewarganegaraan bebas dan satu dari Asia Tenggara atau ASEAN.

Para pemain yang berpartisipasi dalam kompetisi kasta tertinggi di Indonesia tersebut memiliki nilai pasar mencapai Rp1,252 triliun. Berikut tiga klub termahal di Indonesia berdasar harga pasaran pemain:

1. Persib Bandung

Persib Bandung menjadi klub termahal atau tim dengan di Indonesia dengan total nilai pasar tercatat Rp103,42 miliar. Dari 34 pemain, pemain dengan harga pasaran tertinggi di Maung Bandung adalah Marc Klok. Pemain naturalisasi itu memiliki harga pasaran Rp8,26 miliar.

Meski tim bertabur pemain mahal tetapi Persib Bandung masih terseok. Hingga pekan ke-6 kompetisi musim ini, Persib tertahan di peringkat 12 di klasemen sementara dengan mengemas tujuh poin.

Dari enam pertandingan yang dijalani, Persib baru menang satu kali, seri empat kali, dan kalah satu kali.

2. Bali United FC

Klub termahal di Indonesia berikutnya adalah Bali United. Serdadu Tridadu mencatatkan harga pasaran total senilai Rp90,30 miliar.

Bali United memiliki 34 pemain. Pemain dengan harga pasaran tertinggi yakni Jefferson. Legiun asing dari Brasil itu memiliki nilai pasaran mencapai Rp6,95 miliar.

Hingga pekan ke-6 Liga 2023/2024, Bali United bertengger di posisi enam dengan mengoleksi 10 poin. Dari enam pertandingan yang dilakoni, Bali United memetik kemenangan tiga kali, satu kali seri, dan dua kali kalah.

3. Dewa United FC

Klub termahal di Indonesia selanjutnya adalah Dewa United. Tangsel Warrior mencatatkan harga pasaran mencapai Rp88,65 miliar. Itu dihitung berdasar nilai pasaran 32 pemain, termasuk enam pemain asing.

Pemain Dewa United dengan harga pasaran tertinggi yakni Dimitrio Kolovos. Pemasin asing dari Yunani tersebut memiliki harga pasaran mencapai Rp10,43 miliar. Dia merupakan pemain di Liga 1 dengan harga pasaran tertinggi saat ini.

Hingga pekan ke-6, Dewa United berada di papan atas dengan menempati peringkat tiga. Egy Maulana Vikri dan kawan-kawan mengoleksi 11 poin hasil dari tiga kali menang, dua kali kalah, dan satu kali kalah.

Demikian deretan klub termahal di Indonesia berdasar harga pasaran pemain.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya